RESEP BUMBU DESA WARISAN NUSANTARA
Banyak cara yang bisa kita lakukan atau membuat hidangan agar menarik minat dan nafsu makan anak atau keluarga dengan tetap memperhatikan unsur gizi dan asupan nutrisi, terutama makanan yang dapat menunjang otak. Pertumbuhan anak dan daya fikir anak menjadi pertimbangan penting dalam menyajikan makanan sehari-hari yang tidak sekedar enak dilidah saja, akan tetapi mengandung unsur-unsur gizi.
Banyak cara yang bisa kita lakukan atau membuat hidangan agar menarik minat dan nafsu makan anak atau keluarga dengan tetap memperhatikan unsur gizi dan asupan nutrisi, terutama makanan yang dapat menunjang otak. Pertumbuhan anak dan daya fikir anak menjadi pertimbangan penting dalam menyajikan makanan sehari-hari yang tidak sekedar enak dilidah saja, akan tetapi mengandung unsur-unsur gizi.
Marilah kita coba terapkan dengan memberikan sarapan sederhana. Sarapan sederhana ini memberikan sejumlah besar protein yang menunjang otak, juga berbagai vitamin dan mineral penting untuk beraktivitas sehari penuh. Yogurt prebiotik alami mengandung bakteri menguntungkan yang mengembalikan keseimbangan di dalam usus, khususnya setelah selesai menjalankan satu rangkaian pengobatan dengan antibiotik atau saat mengalami sakit perut. Sarapan ini juga dapat membantu meningkatkan asupan nutrisi.
Untuk 2 porsi
Persiapkan bahan :
- 2 sendok makan campuran biji-bijian, seperti wijen, biji labu, atau juga biji bunga matahari
- 2 buah pisang ambon
- 230 gram yogurt alami prebiotik
- 2 sendok teh madu atau sirup maple
Cara membuat :
1. Sangrai biji-bijian diatas wajan kering sambil idaduk aduk sampai warnanya kuning kecokelatan.
2. Potong-potong pisang ambon dan masukkan ke dalam dua buah gelas besar atau mangkuk. Lumuri dengan yogurt, kemudian taburkan biji-bijian, lalu tuangi tiap porsi tersebut dengan madu atau sirup maple.
Meskipun bentuknya sangat kecil, biji-bijian adalah sumber utama nutrisi otak, khususnya asam lemak Omega-6 yang sangat penting (biji labu juga mengandung Omega-3), Seng, Magnesium, dan Vitamin E.